Pertemuan Orangtua di SD Santa Maria II: Sosialisasi Program dan Peraturan Sekolah
SD Santa Maria II mengadakan pertemuan orangtua/wali peserta didik pada hari Sabtu, 27 Juli 2024. Kegiatan ini ditujukan bagi Bapak/Ibu Orangtua/Wali peserta didik Kelas I serta peserta didik pindahan.
Adapun agenda pertemuan ini bertujuan untuk mempererat komunikasi antara pihak sekolah dan orangtua dalam rangka mendukung proses pendidikan anak-anak. Sekolah diwakili oleh Ibu Andriani Saragih, S.Pd. selaku kepala sekolah didampingi oleh Ibu Happy Christina, S.Pd. selaku wakil kepala sekolah bagian kurikulum, Bapak Lasner Siregar, S.Fil. selaku wakil kepala sekolah bagian Kesiswaan, dan Bapak Sopar Lumban Tobing, S.Pd. selaku staff sarana dan prasarana.
Selama acara, berbagai informasi penting disampaikan, termasuk sosialisasi mengenai program-program sekolah, kurikulum yang diterapkan, serta aspek-aspek kesiswaan. Selain itu, pihak sekolah juga menjelaskan tentang sarana dan prasarana yang tersedia, administrasi peserta didik, dan peraturan-peraturan sekolah yang perlu diketahui oleh orangtua. Informasi ini diharapkan dapat membantu orangtua dalam memahami dan mendukung proses belajar-mengajar anak mereka di SD Santa Maria II.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya sekolah untuk menjalin komunikasi aktif dengan orangtua, sekaligus memperkuat kerja sama dalam mendampingi peserta didik agar dapat mencapai hasil belajar yang optimal.