Agenda Sekolah
Lomba Tingkat TK 2024

Lomba Tingkat TK 2024

Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda 2024, SD Santa Maria II Pekanbaru menyelenggarakan lomba bagi peserta didik TK di lingkungan Pekanbaru dan sekitarnya pada hari Sabtu, 12 Oktober 2024 nanti.

Kegiatan tahunan ini dimaksudkan untuk merayakan semangat persatuan dan kebangsaan melalui berbagai aktivitas lomba yang mendidik dan menghibur.

Adapun lomba-lomba yang akan diselenggarakan antara lain:

1. Lomba Guess the Picture

Kategori Lomba:

  • Buah-buahan
  • Angka
  • Hewan
  • Warna
  • Alat tulis

Ketentuan Lomba:

  1. Setiap sekolah hanya diperbolehkan mengirimkan 1 peserta.
  2. Peserta akan menebak gambar dalam bahasa Inggris dari 20 gambar yang ditunjukkan oleh juri.
    Contoh:
    Juri: “What is this?”
    Peserta: “Apple”
  3. Peserta hanya boleh didampingi 1 guru pendamping saat memasuki ruangan.
  4. Peserta akan dipanggil satu per satu sesuai nomor yang disiapkan.
  5. Waktu untuk menebak 20 gambar adalah 3 menit.
  6. Jika peserta tidak tahu gambar, mereka WAJIB mengatakan “NEXT” agar juri dapat melanjutkan ke gambar berikutnya. (Jika waktu memungkinkan, gambar tersebut bisa diulang).
  7. Peserta yang dapat menebak gambar terbanyak dengan waktu tercepat akan menjadi pemenang.

 

2. Lomba Estafet Bola

Ketentuan Lomba:

  1. Peserta melakukan daftar ulang terlebih dahulu dan mengambil nomor undian.
  2. Para peserta berdiri sesuai dengan tempat yang sudah disediakan oleh juri.
  3. Peserta pertama melakukan dalam keadaan berdiri sambil memegang bola.
  4. Peserta berikutnya, posisi badan menghadap ke samping dengan tangan mengarah ke belakang (seperti video di bawah)
  5. Peserta nomor 1 membawa bola dan membagikan ke peserta nomor 2, peserta nomor 2 membagikan bola ke peserta nomor 3,peserta nomor 3 membagikan bola kepeserta nomor 4, peserta nomor 4 membagikan bola kepeserta nomor 5, kemudian peserta nomor 5 belari kencang untuk menukar bola, setelah bola di tukar maka peserta nomor 5 kembali membagikan bola ke peserta nomor 4, peserta nomor 4 mebagikan bola ke peserta nomor 3, peserta nomor 3 mebagikan bola kepeserta nomor 2, peserta nomor 2 membagikan bola ke peserta nomor 1, dan peserta nomor 1 berlari kencang meletakkan bola di start.
  6. Peserta yang bergerak adalah peserta yang memegang bola, jadi peserta penerima bola tidak boleh bergerak sampai bola dioper.
  7. Bola tidak boleh dilempar/ditendang saat mengoper bola ke teman.
  8. Jika bola dilempar, terjatuh saat dioper,atau terjatuh saat dibawa lari, maka permainan harus diulang dari awal.
  9. Peserta nomor 1 yang membawa bola sampai garis start dan meletakkan bola dengan cepat adalah pemenangnya
  10. Apabila semua tim, bola terjatuh sebelum garis start,Yang keluar sebagai juara adalah peserta/tim yang mendekati garis start.
  11. Petunjuk lomba:

3. Lomba Solo Song

Ketentuan Lomba:

  1. Setiap sekolah mengirimkan 2 peserta (bebas pria atau wanita).
  2. Lagu ditentukan oleh panitia dari pilihan: “Ayo Mama”, “Apuse”, atau “Soleram”.
  3. Kriteria Penilaian: Ketepatan lirik dan nada, pengucapan, kesesuaian lagu dengan musik, penampilan (warna suara, ekspresi, kostum).
  4. Instrumen lagu-lagu:
    1. Ayo Mama
    2. Apuse
    3. Soleram

 

4. Lomba Mozaik

Ketentuan Lomba:

  1. Setiap TK boleh mengirimkan 2 orang peserta (bebas Pa/Pi)
  2. Gambar disediakan oleh panitia
  3. Bahan dan alat disediakan sendiri oleh peserta yaitu :
    • Lem stik kertas
    • Kertas origami warna-warni yang sudah dipotong-potong di rumah.
  4. Durasi lomba selama 1 jam
  5. Orangtua tidak diperkenankan mendampingi peserta
  6. Peserta tidak diperbolehkan meminjam peralatan milik peserta lain.
  7. Tema lomba mozaik : Tumbuh-tumbuhan
  8. Gambar mozaik berukuran ½ HVS
  9. Berikut contoh gambar mozaik

5. Lomba Puzzle

Ketentuan Lomba:

  1. Peserta adalah anak-anak TK
  2. Setiap sekolah mengirimkan 1 tim yang terdiri dari 3 orang
  3. Lomba dibagi menjadi 2 sesi yaitu : babak penyisihan dan babak final
  4. Masing-masing tim diberi tanda pengenal yaitu nomor.
  5. Menggunakan 2 ruangan yaitu : ruang lomba dan ruang tunggu untuk sesi 2
  6. Peserta dan juri yang boleh berada diruangan lomba. Peserta sesi 2 dan pembimbinhg berada di luar ruang lomba.
  7. Peserta yang menyelesaikan puzzle tercepat adalah pememang. Jika tidak ada yang selesai sampai waktu berakhir maka penilaian pemenang diambil dari sisa potongan puzzle yang sedikit.
  8. Aturan Permainan :
    1. Babak Penyisihan
      Peserta akan diberikan puzzle dan siapa yg bisa menyelesaikan dengan waktu tercepat akan menjadi pemenang dan maju ke babak final
    2. Babak Final
      • Peserta berbaris sesuai dengan urutan
      • Peserta akan diberikan potongan puzzle.
      • Peserta pertama lari dengan membawa potongan puzzle dan meletakkan nya di meja, kemudian peserta pertama kembali.
      • Peserta berikut nya menyusun potongan puzzle yang sesuai sampai seterusnya sehingga siapa yang tercepat dalam menyusun puzzle akan menjadi juara pertama, kedua dan ketiga.
  9. Petunjuk lomba:

6. Lomba Modern Dance

Ketentuan Lomba:

  1. Satu tim terdiri dari 5 sampai 7 peserta.
  2. Setiap TK mengirimkan 1 tim
  3. Musik pengiring tarian dipersiapkan oleh masing² peserta dengan mengirimkan ke pihak panitia dalam bentuk MP3 (paling lambat H-5 sebelum perlombaan)
  4. Durasi musik pengiring maksimal 5 menit.
  5. Musik pengiring bisa dalam bentuk medley/ orisinil.
  6. Kriteria Penilaian :
    1. Koreografi (variasi dan kesesuaian gerak dengan lagu).
    2. Power
    3. Kekompakan
    4. Kostum

7. Lomba Mewarnai

Ketentuan Lomba:

  1. Bebas menggunakan krayon atau pensil warna.
  2. Ukuran gambar A4.
  3. Gambar disediakan oleh panitia.
  4. Kriteria Penilaian: Teknik mengarsir, komposisi warna, kerapian, kebersihan.

8. Lomba Fashion Show

Ketentuan Lomba:

  1. Peserta maksimal dua orang setiap sekolah bebas pa/pi.
  2. Kostum: LIBURAN
  3. Durasi tampil di panggung maksimal 2 menit
  4. Aspek penilain
    1. Keunikan kostum
    2. Ekspresi
    3. Penguasaan panggung

 

Narahubung kegiatan:
1. Ibu Yesyca Afriany Situmeang 081328006572
2. Ibu Helli Siregar 081378277678
3. Bapak Lasner Siregar 081365189739
4. Admin SD SANTA MARIA II 082289886606

 

Link Pendaftaran Lomba: